Song Joong Ki Kuak Panggilan Sayang untuk Katy Louise Saunders Sang Istri

· 3 min read
dynasty4dtoto-gifkaisar4dtoto-gif
Song Joong Ki Kuak Panggilan Sayang untuk Katy Louise Saunders Sang Istri

Song Joong Ki mengumumkan pernikahannya dengan mantan aktris Inggris, Katie pada Januari 2023, bersamaan dengan berita kehamilannya. Pada Juni 2023, pasangan itu menyambut putra pertama mereka di Roma.

Song Joong Ki menjadi bintang tamu di program JTBC "Please Take Care of My Refrigerator" pada 5 Januari. Dalam kesempatan itu, aktor kelahiran tahun 1985 ini membahas kehidupan rumah tangganya bersama Katy Louise Saunders yang telah dikaruniai 2 orang anak.

Joong Ki awalnya ditanyai koki yang ingin ditemuinya di "Please Take Care of My Refrigerator". "Aku ingin bertemu semua orang di sini, tetapi jika harus memilih satu, itu adalah Chef Kwon, Napoli Matfia. Aku sudah lama ingin bertemu dengannya," ungkap sang aktor.

Joong Ki pun bercerita bagaimana dirinya begitu mengagumi Napoli Matfia. "Istriku, Katie telah tinggal di Italia sepanjang hidupnya, jadi aku menghabiskan setengah tahun tinggal di sana dan secara alami menyukai masakan Italia," imbuhnya.

"Aku ingat menonton Chef Kwon memenangkan 'Culinary Class Wars', dan itu masih membekas dalam ingatanku. Cara ia menangani wajan untuk risotto, membuatku kagum. Sejujurnya, aku sedikit gugup dan malu bertemu dengannya," tutur aktor drama "Queen Of Tears" itu.

Setelah itu, Joong Ki mengkuak panggilan sayangnya untuk sang istri. "Istriku yang memilihnya. Kami saling memanggil 'Honey'. Ketika istriku mendengarku mengucapkan 'Honey' dalam bahasa Korea, dia berkata itu sangat indah dan menyarankan agar kami saling memanggil 'Honey'," ujarnya.

Diketahui bersama, Joong Ki mengumumkan pernikahannya dengan mantan aktris Inggris, Katie pada Januari 2023, bersamaan dengan berita kehamilannya. Pada Juni 2023, pasangan itu menyambut putra pertama mereka di Roma. Lantas pada November 2024, ia berbagi di fan cafe resminya bahwa istrinya telah melahirkan putri kedua mereka di Roma, yang diketahui sebagai kampung halaman Katie.

Sebelumnya, Joong Ki juga menyebutkan sedang belajar bahasa Italia karena ingin bisa mengobrol dengan anak-anaknya yang tumbuh besar. Sedangkan, sang istri kini juga belajar bahasa Korea. Katy bahkan sudah berbicara dengan orang tua Joong Ki dalam bahasa Korea juga.

"Anak laki-lakiku mulai berbicara dan mengatakan sesuatu dalam bahasa Italia. Dan ada kalanya aku tidak mengerti apa yang ia katakan. Itu membuatku sedikit tertekan, jadi aku belajar bahasa Italia," curhat bintang drama "Vincenzo" tersebut.

"Di sisi lain, istriku belajar bahasa Korea. Kemampuan bahasanya luar biasa. Ia belajar dengan sangat cepat. Ia bahkan mengatakan hal-hal seperti, 'Uhmeoni (ibu mertua), kemarilah makan' kepada ibuku. Itu tidak sempurna, tetapi bukankah ia menggemaskan?" imbuh Joong Ki.

Pada satu titik, Joong Ki mulai merasa khawatir karena terlalu banyak membicarakan istrinya. Namun, sang aktor menegaskan kalau istrinya pantas dibanggakan. Joong Ki bahkan memuji istrinya ketika memarahinya karena membuat manajernya lama menunggu.

Logo
Copyright © 2025 HanGukBoo. All rights reserved.