Han Kang, Novelis Korsel Pertama yang Raih Nobel Sastra 2024
Penghargaan Nobel Sastra 2024 dianugerahkan kepada penulis asal Korea Selatan, Han Kang.
“Untuk prosa puitisnya yang intens dalam menghadapi trauma historis dan mengungkap kerapuhan hidup manusia.”
Han Kang lahir pada 27 November 1970 di Gwangju, Korea Selatan, menempuh pendidikan di Universitas Yonsei jurusan sastra Korea. Ia memulai karir sastranya pada tahun 1993 dengan menerbitkan lima puisi dalam edisi musim dingin majalah sastra triwulanan ”Literature and Society“. Setahun berikutnya, Han Kang memulai debutnya sebagai novelis lewat karya bertajuk ”Red Anchor“ yang memenangkan kontes sastra musim semi Seoul Shinmun. Karya-karya utama Han Kang meliputi: novel ‘Black Deer’, ‘Your Cold Hands’, ‘Greek Lessons’, ‘Human Acts’, ‘The White Book’, ‘We Do Not Part’, cerpen ‘Love of Yeosu’, ‘Fruits of My Woman’, puisi ‘I Put The Evening in the Drawer’, dan esai ‘Quietly Sung Songs’.
Han Kang telah memenangkan Daesan Literary Award, Lee Sang Literary Award, Manhae Prize for Literature, Malaparte Prize, Kim Yu-jeong Literary Award, San Clemente Literary Prize, The Medici Prize dan lainnya.
Nama Han Kang mulai melejit di panggung internasional usai novelnya yang terbit pada tahun 2007 bertajuk ‘The Vegetarian’ dan memenangkan Man Booker International Prize pada tahun 2016. Dua bukunya pun sudah dijadikan film yaitu ‘The Vegetarian’ pada tahun 2009 dan ‘The Scar’ pada tahun 2011. Han Kang merupakan anak perempuan dari novelis ternama Han Seung-won dan saat ini ia tinggal di Seoul, Korea Selatan.
Swedish Academy mengatakan, Han Kang terpilih karena dalam karyanya, Han Kang memaparkan trauma historis dan serangkaian aturan yang tak terlihat sekaligus menyoroti kerapuhan hidup manusia. Han memiliki pemahaman unik atas hubungan jasmani dan rohani serta antara yang hidup dan mati. Ia menjadi inovator prosa modern dengan gayanya yang puitis dan eksperimental.